|
Kaos "Turn Back Crime" yang dipopulerkan tim reserse Polda Metro Jaya kini semakin populer |
Matakamera, Nganjuk – Kaos biru dengan tulisan 'Turn Back Crime' atau disingkat ‘TBC’, akhir-akhir ini sedang mewabah di Indonesia. Bahkan sudah merambah sampai ke daerah-daerah, tidak terkecuali di wilayah Kabupaten Nganjuk, Kediri dan sekitarnya. Slogan ini pertama kali dikenalkan oleh polisi reserse di Jakarta, salah satunya dipakai dalam aksi meringkus teroris bom Thamrin 14 Januari 2016.
Seketika itu, ribuan foto polisi beraksi memakai kaos TBC tersebar di situs jejaring social seperti Facebook, Twitter, Path dan Instagram. Masyarakat langsung memuji aksi polisi tampil modis dan gagah memakai kaus biru berkerah dengan tulisan Turn Back Crime dan celana kargo warna krem. “Jadi ngerasa lbih ganteng dan gagah, pakai kaos ini,” ucap Firman, 20, anak muda asal Nganjuk, usai membeli kaos TBC dari temannya Jakarta.
Siapa sebenarnya yang punya ide membuat kaos Turn Back Crime? Menurut informasi yang dihimpun mtakamera.net, slogan itu pertama kali digagas oleh Interpol (satuan polisi lintas negara) sejak 2014 yang bermarkas di Lyon, Perancis. Seluruh polisi di dunia bergabung ke dalam Interpol dan salah satunya Indonesia. Lewat Interpol ini seluruh polisi di dunia bisa bekerjasama
Kalimat Turn Back Crime sendiri merupakan kampanye Interpol, untuk mengajak seluruh masyarakat dari seluruh lapisan memerangi kejahatan mulai dari perdagangan narkoba, perdagangan manusia hingga terorisme. Kampanye ini dilakukan secara global. Sejumlah pesohor dunia ikut terlibat, mulai dari Lionel Messi pesepakbola asal Argentina, Gianluigi Buffon pesepakbola asal Italia, Jackie Chan artis dari Hong Kong. Di Indonesia, sosok yang paling popular memakai kaos ini adalah Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kombespol Khrisna Murti.
|
outlet kaos tbc |
Tujuannya, agar mereka kembali peduli dan menyadari terhadap kejahatan di sekitarnya, dan memeranginya secara bersama-sama untuk menciptakan dunia yang aman.
terkait hal ini, media kesayangan anda, matakamera.net juga ikut berpartisipasi mengkampanyekan slogan untuk memerangi kejahatan tersebut, khususnya di wilayah Nganjuk, Kediri dan sekitarnya. Yakni, dengan menyediakan stok kaos bertuliskan Turn Back Crime untuk para pembaca yang berminat. Bagi yang berminat membeli kaos, ingin tampil gaya sambil ikut berkampanye anti kejahatan, Segera hubungi tim manajemen matakamera.net : (Kediri-Nganjuk) Panji (085233550161) atau Agus (081335879699). (Jombang) Hanif (085745766699) Harga mulai Rp 80 ribu - 150 ribu per kaos. Stok terbatas! (adv/ab)
This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
0 komentar:
Post a Comment