Alissa Qotrunnada Munawaroh (Alissa Wahid), pengurus Lembaga Kemaslahatan Keluarga NU (matakamera.net) |
Acara lokakarya diselenggarakan LKK-NU dan PT Pegadaian (Persero), dan diikuti oleh setidaknya 60 peserta yang terdiri dari pengurus LKKNU, anggota Fatayat NU, dan Muslimat NU di Kabupaten Nganjuk. Di hadapan keluarga Nahdliyin Nganjuk tersebut, Alissa membagikan ilmu dan tata cara keuangan keluarga untuk jangka waktu lima tahun, meliputi rencana-rencana keuangan seperti anak sekolah, modal usaha, haji, dan umroh. "Acara hari ini (25/9) di Nganjuk, nguri-uri kemaslahatan keluarga Nahdliyin," cuit pemilik nama lengkap Alissa Qotrunnada Muawaroh ini, usai jadi pembicara.
Pada kesempatan yang sama, Ketua LKK PWNU Jatim H Zahrul Azhar Asumta menilai kerja sama ini mulia dan startegis. Selain memberikan literasi investasi keuangan, juga menjadi sarana meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Menurutnya, bila masyarakat sejahtera maka radikalisme dan terorisme pun dengan mudah ditangkal.
Sedangkan Mulyono, General Manager Produk Emas PT Pegadaian (Persero) menjelaskan tentang instrumen investasi seperti saham, properti, surat berharga, tabungan emas, dan deposito. Ia mempersilakan peserta untuk menggunakan instrumen investasi sesuai dengan pemahaman dan tujuannya. Namun, Mulyono mewanti-wanti adanya investasi bodong yang menjajikan keuntungan yang tidak rasional.(ab)
(Panji LS)
0 komentar:
Post a Comment