Azwar Anas Dorong Nganjuk Bisa Berkembang Seperti Banyuwangi

Bupati Banyuwangi yang juga Cawagub Jatim Abdullah Azwar Anas berpose bersama Pengurus DPC PDIP Nganjuk, dalam kunjungannya Ahad 29 Oktober 2017 (matakamera/foto : Ndro)
Ahad 29 Oktober 2017 ||
Edited by Panji LS

matakamera, Nganjuk - Calon Wakil Gubernur Jatim Abdullah Azwar Anas memanfaatkan hari libur Ahad 29 Oktober 2017 untuk berkeliling ke lima kabupaten/kota di Jawa Timur. Salah satunya, singgah di Kantor DPC PDIP Kabupaten Nganjuk.

Di hadapan para pengurus dan kader banteng Kota Angin, Bupati Banyuwangi ini berbicara pengalamannya mengembangkan potensi Kabupaten Banyuwangi hingga meraih berbagai prestasi. Mulai di sektor pariwisata, pengembangan potensi masyarakat, hingga pemanfaatan tekonologi internet sampai ke desa-desa.

Anas yang diterima Ketua DPC PDIP Nganjuk Tatit Heru Tjahjono berserta jajarannya juga menyampaikan, kekayaan kuliner lokal di Jawa Timur luar biasa dahsyat. Bukan hanya dari sisi rasa, tapi juga dampaknya ke ekonomi rakyat.


nganjuk
Anas berfoto bersama kader dan elemen PAC di Kantor DPC PDIP Nganjuk (matakamera/ist)
“Kuliner lokal juga mengandung filosofi dan kearifan lokal. Semuanya itu kalau dibungkus dalam satu cerita yang menarik dan sentuhan branding yang tepat, penjualannya ke depan bakal lebih luar biasa,” kata Anas yang meraih suara 89 persen pada Pilkada Banyuwangi 2015 tersebut.

Anas meyakini Nganjuk dengan segala potensi yang dimiliki bisa seperti bisa berkembangan pesat.
Untuk diketahui, pada agenda Ahad 29 Oktober 2017 tersebut, Anas juga mengunjungi Kota Kediri, Kabupaten Kediri, Jombang, Kabupaten Mojokerto, dan Kota Mojokerto.

”Di tiap daerah tersebut, saya juga bertemu dengan para pengurus dan kader partai pengusung. Juga sejumlah relawan. Kami bertukar pandangan tentang banyak hal. Saya tekankan kepada teman-teman semua bahwa kita harus melakukan edukasi politik yang baik, haram hukumnya menjelek-jelekkan kandidat lain, ” tegas Anas.

”Karena kita memang mengusung kampanya yang kreatif dan inspiratif, yang bukan hanya bicara soal menang-kalah, tapi yang lebih penting bagaimana mengajak masyarakat bersama-sama melakukan kebaikan bagi sekitar,” imbuh bupati berusia 44 tahun ini.

Di setiap daerah yang dikunjunginya, Anas juga selalu bertemu dengan kepala daerahnya. ”Saya selalu silaturahim ke teman-teman kepala daerah, yang selama ini memang semuanya akrab dengan kami. Ini wujud minta izin, kulonuwun, karena saya keliling ke wilayah beliau-beliau,” ujar Anas.(ds/ab/2017) 

Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System