by NW Nugraha
matakamera, Nganjuk - Kegiatan Apel Besar Pamswakarsa Pilkada Serentak 2018 Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nganjuk digelar di lapangan Gor Bung Karno jalan Barito, Begadung, Nganjuk pada Kamis 14 Desember 2017.
Apel tersebut dipimpin langsung oleh pelaksana tugas (Plt) Bupati Nganjuk Drs KH Abdul Wachid Badrus, perwira apel oleh Kasat Pol PP Nganjuk Drs Abdul Wakid, dan Komandan apel dari Kasi ketertibpan Satpol PP Nganjuk, Sutikno.
Dalam apel yang dihadiri lebih dari 700 orang itu, turut hadir pula Kapolres Nganjuk AKBP Dewa Nyoman Nanta Wiranta, Dandim 0810/Nganjuk Letkol Arh Sri Rusyono, Kasat Pol PP Prov Jatim Drs.Budi Santosa, dan beberapa tokoh masyarakat lainnya.
Pada kesempatan itu, Plt Bupati Nganjuk Drs KH Abdul Wachid Badrus menyampaikan beberapa poin. Pertama dirinya berharap agar segala faktor yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat harus cepat ditangani.
"Faktor- faktor yang dapat mengganggu keamanan ketertiban dan ketentraman masyarakat harus ditangani dengan memanfaatkan potensi yang ada di masyarakat secara terpadu dalam pamswakarsa," ujarnya.
Kedua, pemberdayaan satuan linmas dan masyarakat dalam pamswakarsa dilakukan secara terpadu antara aparat pemerintahan dan potensi yang ada dalam masyarakat
Poin ketiga, Badrus ingin agar pamswakarsa terus diterapkan dan ditingkatkan dengan pertimbangan situasi ekonomi dan politik di tahun 2017 yang semakin meingkat di daerah yang akan menyelenggarakan pilkada serentak pada 27 Juni 2018 mendatang.
"Keempat, dengan diselenggarakannya kegiatan pamswakarsa ini, semoga dapat meningkatkan pemahaman dan kemampuan serta ketrampilan bagi anggota linmas dan masyarakat agar memiliki persiapan dan tanggap terhadap persoalan yang ada," jelasnya.
Dan yang kelima, Badrus menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada jajaran dan Pemda serta seluruh elemen yang terlibat dalam pamswakarsa ini dengan harapan semua rencana dapat berjalan dengan lancar.(nw/ab/2017)
0 komentar:
Posting Komentar