Meriahnya Hari Jadi Persit di Nganjuk, Kodim Gelar Lomba Senam Tobelo

nganjuk
Salah satu peserta Lomba Senam Tobelo, yang digelar Persit KCK Kodim 0810/Nganjuk, 16 Maret 2018 (matakamera/foto : Kodim 0810)
Jumat 16 Maret 2018
Edited by Panji LS

matakamera, Nganjuk – Hari Jadi Persit Persit Kartika Chandra Kirana ke 72 tahun 2018 di Kabupaten Nganjuk terasa meriah. Ini karena Persit KCK cabang XXIII Kodim 0810/Nganjuk Koorcabrem 081/Dhirotsaha Jaya mengadakan lomba senam tobelo, antar anak ranting.

Lomba digelar di lapangan apel Makodim 0810/Nganjuk Jl. PB. Sudirman No. 11 Nganjuk, Jumat 16 Maret 2018.

Kegiatan lomba tersebut dinilai langsung oleh ibu Dian Sri Rusyono selaku ketua dewan juri, Ibu Upik pelatih senam dan Pelda Suparlan Bati Ops Kodim 0810/Nganjuk. Perlombaan ini diikuti 7 peserta dari Persit anak ranting, adapun kriteria penilaian oleh tim juri antara lain kesamaan gerakan, busana, penguasaan panggung dan ketepatan waktu.

Dalam sambutannya, Ketua Persit KCK Cabang XXIII Kodim 0810/Nganjuk Koorcabrem 081/Dhirotsaha Jaya Ibu Dian Sri Rusyono menyampaikan kegiatan seperti ini selain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh kita, sehingga bersemangat dalam menjalankan tugas tugas organisasi dan juga sebagai sarana meningkatkan jalinan silahturahmi, kebersamaan dan kekeluargaan diantara anggota Persit KCK cabang XXIII Kodim 0810/Nganjuk Koorcabrem 081/Dhirotsaha Jaya.

Adapun keluar sebagai pemenang pada perlombaan senam Tobelo kali ini yaitu juara I Persit gabungan dari ranting 10 Ngronggot, 11 Tanjunganom dan 12 Prambon, juara II gabungan ranting 01 Makodim, ranting 03 Bagor dan ranting 18 Wilangan, Juara III gabungan Persit ranting 02 Kota, 04 Loceret dan 13 Pace.

(edy/ab/2018).

Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System