Bappeda Nganjuk dan Satgas TMMD Nganjuk Bagikan Paket Sembako untuk Warga Miskin

Kodim Nganjuk
Paket bantuan sembako yang diserahkan untuk warga miskin di Dusun Gurit, Desa Lengkonglor, Kecamatan Ngluyu, Nganjuk, Jumat 20 April 2018 (matakamera/ist)
Jumat 20 April 2018
by Panji LS

matakamera, Nganjuk - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Nganjuk ikut meninjau ke lokasi pengerjaan program TMMD di Desa Lengkonglor, Ngluyu, Jumat 20 April 2018.
Dalam kegiatan tersebut, dengan didampingi para prajurit TNI yang mejadi Satgas TMMD ke-101, membagikan 15 paket sembako kepada warga tidak mampu, di Dusun Gurit, Desa Lengkonglor, Kecamatan Ngluyu.

Tujuan Bappeda mendatangi lokasi, yakni untuk mengetahui sejauh mana proses pembangunan hingga saat ini.  Sasaran pertama yang ditinjau adalah jalan yang sedang proses pengaspalan. Karena proyek tersebut merupakan sasaran pokok yang ditunggu-tunggu warga Desa Lengkong Lor dan Desa Losari untuk segera dibangun.

Rombongan dipimpin langsung oleh Kepala Bappeda Nganjuk Gunawan Widagdo. Di tengah jalan menuju lokasi, mobil sempat tidak bisa masuk sehingga terpaksa dibonceng sepeda motor oleh personil TNI.

Gunawan berharap, setelah jalan ini dibangun dan diperbaiki dapat memudahkan transportasi bagi warga sekitar. Sehingga, membantu percepatan perekonomian pedesaan. "Kepada satgas TMMD, saya mengharapkan tetap semangat dalam bekerja. Saat ini warga butuh TNI untuk mewujudkan impiannya,"ujar Gunawan.

(ab/ads/2108)

Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System