Di Desa Pelosok, Pos Kesehatan Gratis Kodim Nganjuk Diserbu Warga

TMMD
Petugas kesehatan dari Kodim Nganjuk memeriksa Yitno, Mantri Perhutani di Desa Lengkonglor, Kecamatan Ngluyu, Nganjuk, Senin 9 April 2018 (matakamera/foto : Kodim 0810)
Senin 9 April 2018
by Panji LS

matakamera, Nganjuk – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-101 T.A 2018 di kawasan pelosok Nganjuk, tepatnya di Desa Lengkonglor, Kecamatan Ngluyu, juga menyasar bidang kesehatan.

Kodim 0810/Nganjuk sebagai leading sector TMMD, membuka Posko Kesehatan Gratis untuk membantu masyarakat setempat yang membutuhkan pelayanan kesehatan, tanpa diungut biaya sepeserpun.

”Masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan di sini akan dilayani dengan sebaik mungkin,” ujar Komandan Kodim 0810/Nganjuk Letkol Arh Sri Rusyono, Senin 9 April 2018.

Yitno, mantri Perhutani KPH Jombang yang kebetulan berada di daerah tersebut mendatangi posko kesehatan di sela-sela kegiatannya. Pria berusia 45 tahun ini mengeluhkan kondisi tubuhnya yang beberapa waktu terakhir sering lemas dan mengantuk saat tengah menjalani aktivitas.

“Ini saya mau memeriksakan kesehatan saya di posko kesehatan TMMD. Beberapa hari terakhir ini kondisi tubuh sering lemas dan mengantuk saat beraktivitas. Keberadaan posko kesehatan ini sangat membantu,” ujarnya.

Sementara itu, Serma Yusuf, anggota Poskes Kodim 0810/Nganjuk, yang memeriksa kesehatan mengatakan, keluhan yang dialami oleh Yitno lantaran tensi darahnya tidak stabil. Setelah melakukan pemeriksaan dia langsung memberikan obat dan vitamin agar kondisi tubuhnya segera kembali prima seperti sedia kala.

“Tadi saya cek ternyata tensinya naik hingga 140/90. Langsung saya beri obat penurun tensi tinggi dan vitamin. Saya juga memberi saran agar menjaga pola makan maupun istirahat secara teratur,” pungkasnya.

(ab/ads/2018) 

Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System