Ketua DPC Partai Hanura Nganjuk Raditya Haria Yuangga memimpin rapat para pengurus-kader Hanura se-Kabupaten Nganjuk (dok.pri) |
by Panji LS
matakamera, Nganjuk - Ramadan kali ini menjadi momentum penting bagi seluruh kader Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di Kabupaten Nganjuk.
Ini karena ada sejumlah agenda strategis yang sengaja diselenggarakan di bulan penuh berkah tersebut. Salah satunya adalah Safari Ramadan sekaligus konsolidasi partai, yang rencana digelar Jumat malam, 1 Juni 2018.
Acara bakal digelar di Gedung Wanita Nganjuk, Jalan Yos Sudarso mulai pukul 20.00 WIB malam.
Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Nganjuk, Raditya Haria Yuangga mengatakan, kegiatan Safari Ramadan ini akan dihadiri langsung oleh Ketua DPD Partai Hanura Jawa Timur Kelana Aprilianto dan istri, Gayatri Aisyah Ardhinindya, yang juga Ketua Srikandi Hanura Jawa Timur.
“Safari Ramadan juga akan dihadiri oleh seluruh jajaran pengurus, kader, hingga bacaleg (bakal calon legislatif) Hanura dari 20 kecamatan se-Kabupaten Nganjuk,” ujar politisi yang kini menjabat Ketua Fraksi HNPENAS DPRD Nganjuk tersebut.
Safari Ramadan Partai Hanura akan digelar di Gedung Wanita Nganjuk, Jumat malam 1 Juni 2018 |
Selain itu, dijadwalkan hadir pula jajaran pengurus DPD Partai Hanura Jawa Timur, perwakilan DPC-DPC kabupaten/kota di sekitar Nganjuk, stakeholder, dan sederet tamu undangan lainnya.
Lebih lanjut Yuangga menyampaikan, kegiatan safari di bulan Ramadan ini banyak memiliki nilai lebih, karena bisa menguatkan tali silaturahmi dan soliditas seluruh komponen Partai Hanura, khususnya di Kabupaten Nganjuk.
Sebagai gambaran awal, Yuangga menyebut acara Safari Ramadan Partai Hanura di Kabupaten Nganjuk selain sebagai ajang silaturahmi, juga merupakan konsolidasi kader dan pemenangan partai dalam menghadapi Pemilihan Umum Legislatif (Pilleg) 2019.
“Karena itu para bacaleg Hanura juga akan hadir, mereka akan memperkenalkan diri dan mendapatkan bekal untuk bersama-sama memenangkan Partai Hanura di 2019,” tegas Yuangga. Hal ini sejalan dengan semboyan Hanura Bergerak : Bangkit, Jaya,dan Menang!
(ds/ab/ads/2018)
0 komentar:
Post a Comment