Buka Job Market Fair 2018, Bupati Nganjuk Prioritaskan Investasi Padat Karya

Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat memukul gong sebagai tanda dibukanya Job Market Fair 2018, di Gedung Wanita Nganjuk, Selasa pagi 25 September 2018 (foto : Panji)

Selasa 25 September 2018
by Panji LS

matakamera, Nganjuk - Hari pertama usai dilantik, Bupati-Wakil Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat dan Marhaen Djumadi mengawali kegiatan dengan membuka kegiatan Bursa Kerja atau Job Market Fair 2018, Selasa 25 September 2018.

Job Market Fair dihelat di Gedung Wanita Nganjuk, yang dihadiri ratusan pelajar sekaligus mengikuti kegiatan workshop gratis, terkait strategi dan kiat jitu mendapatkan pekerjaan.

Kegiatan ini diawali dengan laporan awal oleh kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Nganjuk, Putu Winasa.

Dalam laporan disampaikan, kegiatan Bursa Kerja (Job Fair) bertujuan untuk memfasilitasi para pencari kerja, mengurangi pengangguran,  membantu perusahaan untuk mendapatkan tenaga kerja yang berbakat serta mengetahui perkembangan dan tren lowongan kerja di Kabupaten Nganjuk.

“Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 25-26 September 2018 bertempat di Gedung Wanita Nganjuk,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Nganjuk H. Novi Rahman Hidayat, S. Sos, MM., dalam sambutan menyampaikan, kegiatan Job Fair merupakan upaya pemerintah dalam memberikan informasi lowongan pekerjaan bagi para pencari kerja, sehingga diharapkan mampu menyerap tenaga kerja baru serta dapat mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Nganjuk.

Bupati Novi juga berpesan untuk tetap melakukan pembinaan dalam hal kewajiban dan hak kepada setiap serikat tenaga kerja dan perusahaan, sehingga tidak ada miss komunikasi antara keduanya dikemudian hari, serta berharap agar kegiatan Bursa Kerja (Job Fair) di Kabupaten Nganjuk dapat dilaksanakan 4 kali dalam setahun.

Bupati  juga menyampaikan rasa terima kasih kepada 40 perusahaan yang telah bergabung dalam kegiatan ini. Pihak pemerintah juga akan mengevaluasi perusahaan yang ada di Nganjuk, serta mengutamakan yang bersifat padat karya, sehingga berpengaruh baik terhadap pertumbuhan masyarakat di Kabupaten Nganjuk.

“Saya harapkan pemerintah juga lebih aktif lagi dalam melakukan pembinaan, bukan hanya memperbanyak pameran tenaga kerja, melainkan lebih intens memantau dan melakukan pembinaan. Sehingga, hak-hak perusahaan terhadap tenaga kerja bisa terpenuhi maupun sebaliknya. Jalin komunikasi juga dengan serikat kerja,” tandasnya.

Lebih lanjut Bupati Novi mengatakan, sesuai janji program kerjanya, Bupati Novi juga akan mengelola investasi yang masuk ke Kabupaten Nganjuk. Terutama dengan terus bertambahnya jumlah perusahaan dan pabrik-pabrik dari luar daerah yang dibangun di wilayah Nganjuk.

"Saya dan Pak Wabup berkomitmen, investor yang ingin membangun perusahaan di Nganjuk harus yang padat karya. Artinya bisa menyerap sebanyak mungkin tenaga kerja dari dalam Nganjuk, sehingga mengurangi pengangguran," ujarnya.

Untuk diketahui, pembukaan Bursa Kerja (Job Fair) ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Nganjuk bersama Wakil Bupati dan seluruh perwakilan anggota Forkopimda serta dilanjutkan dengan pengguntingan pita.

Selanjutnya Bupati Novi langsung meninjau 40 Stand perusahaan yang ada di dalam Gedung Wanita nganjuk. Turut hadir pada kesempatan ini, Kasubagbin Kajari Nganjuk, perwakilan Polres Nganjuk, perwakilan Kodim 0810 Nganjuk, dan peserta didik dari SMA/SMK/MA di Kabupaten.

(ds/ab.ads/2018)
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System