Dirlantas Polda Jatim : Tol Nganjuk Siap Difungsikan saat Libur Natal-Tahun Baru

nganjuk
Dirlantas Polda Jatim Kombespol Heri Wahono bersama Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat dan Kapolres Nganjuk AKBP Dewa Nyoman Nanta Wiranta saat meninjau titik interchange tol Nganjuk di Desa Ngrengket, Sukomoro, Kamis 1 November 2018 (ist)

Kamis 1 November 2018
by Panji LS

matakamera, Nganjuk - Sejumlah pejabat dari Direktorat Lalu lintas Polda Jawa Timur, Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Timur, bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Nganjuk mengecek kesiapan jalur tol Nganjuk ruas Bandar Kedung Mulyo - Wilangan, Kamis pagi 1 November 2018.

Pengecekan kesiapan Jalan Tol Trans Jawa ini sebagai rencana akan difungsikannya tol tersebut saat arus mudik dan arus balik Natal 2018 dan tahun baru 2019.

Rombongan mulai mencoba tol Kedung Mulyo – Wilangan, menyusuri jalanan tol yang belum sempurna dibangun ini.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jawa Timur, Kombes Polisi Heri Wahono, mengatakan menjelang arus Natal 2018 dan tahun baru 2019 ini, pihaknya memang sengaja melakukan survey di Jalan Tol Bandar Kedung Mulyo – Wilangan.

Menurut Kombel Pol Heri, pada saat mudik dan balik Lebaran lalu, kondisi jalan Tol Bandar Kedung Mulyo hingga Wilangan target pencapaian baru sekitar 60 persen. Kendati demikian, sudah dapat difungsikan untuk mengurai kemacetan dari dua arah. Sedangkan untuk natal 2018 dan tahun baru 2019 ini, kondisi jalan sudah mencapai sekitar 90 persen, difungsikan untuk dua arah selama 24 jam.

“Informasi dari Dishub Provinsi Jawa Timur, ditargetkan, akhir Desember 2018 sudah bisa dioperasionalkan,” terang Kombes Heri saat berhenti di gerbang interchange tol Nganjuk, Desa Ngrengket, Kecamatan Sukomoro.

Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidayat, mendampingi Dirlantas Polda Jawa Timur menyampaikan, adanya Jalan Tol yang melintas Kabupaten Nganjuk dari Kertosono – Wilangan, diperkirakan membawa dampak perekonomian yang lebih baik bagi warga Nganjuk. Pemerintah daerah, akan ikut mendorong tumbuhnya ekonomi di Kabupaten Nganjuk. Membawa masuk investor untuk mendirikan pabrik-pabrik dengan tetap memperhatikan kawasan hijau.

“Paling tidak, harga lahan di sekitar tol ikut naik, sektor pertanian, pariwisata,  maupun UMKM ikut meningkat,” terang Bupati Nganjuk.

Usai berhenti di lokasi pintu gerbang Desa Ngrengket, Sukomoro, Dirlantas Kombes Pol Heri bersama rombongan melanjutkan pengecekan jalan tol hingga ke Wilangan.

(ds/ab/2018)
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System