Kepala Disparporabud Nganjuk Supiyanto menyerahkan trofi, piagam dan uang tunai untuk para pemenang lomba fotografi Siraman Sedudo, di Gedung Wanita Nganjuk, Rabu 25 September 2019 (foto : panji) |
Rabu 25 September 2019
by Panji LS
matakamera, Nganjuk - Lomba fotografi Siraman Sedudo 2019 yang digelar oleh Dinas Pariwisata, Pemuda, Olahraga dan Kebudayaan (Disparporabud) Kabupaten Nganjuk, bekerjasama dengan event organizer Afida Hilmi Production, telah mengumpulkan ratusan karya apik dari para peserta.
Hasilnya, dewan juri memilih enam karya foto terbaik sebagai pemenang. Mereka dibagi dalam dua kategori, masing-masing juara 1, 2 dan 3 kategori umum, serta juara 1,2, dan 3 kategori pelajar.
Adapun untuk kategori umum, para pemenangnya adalah :
Juara 1
Rahmad Reza Nugroho, Jl Merapi No. 4, Desa Tanjung, Kec. Kertosono
Juara 2
Ahmad Saifulloh, Dusun Sugihwaras, Desa Ngepeh, Kec. Loceret
Juara 3
M.Romadhon Alfiansyah, Kel. Mangungdikaran, Kec. Nganjuk
Sedangkan untuk kategori pelajar, para juaranya masing-masing adalah :
Juara 1
Yohan Rifzykan Rahmadandy, SMKN 1 Nganjuk
Juara 2
Immanuel Nobian Tisa, SMKN 1 Nganjuk
Juara 3
Rafli Fajri Julianto, SMK Muhammadiyah 3 Nganjuk
Para pemenang lomba fotografi Siraman Sedudo 2019 kategori umum (foto : panji) |
Juara 1 dari tiap kategori berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp 2 juta, trofi dan piagam penghargaan dari Disparporabud Nganjuk. Sedangkan juara 2, berhak mendapat uang tunai Rp 1,5 juta, trofi dan piagam.
Adapun juara 3 dari tiap kategori mendapatkan hadiah uang tunai Rp 1 juta, trofi, dan piagam.
Hadiah bagi para pemenang diserahkan secara langsung oleh Kepala Disparporabud Nganjuk Drs Supiyanto MM, bersamaan dengan acara Festival Tari Kreasi di Gedung Wanita Nganjuk, Rabu pagi 25 September 2019.
Para pemenang lomba fotografi Siraman Sedudo 2019 kategori pelajar (foto : panji) |
Usai menyerahkan hadiah, Supiyanto kepada wartawan mengatakan, pihaknya sengaja menggelar lomba fotografi pada saat prosesi Siraman di Air Terjun Sedudo, 14 September 2019 lalu.
Tujuannya antara lain, sebagai wadah untuk menggali potensi dan bakat anak-anak muda di Kabupaten Nganjuk, khususnya di bidang seni fotografi.
"Kemudian, lomba ini juga sebagai media kami untuk mempromosikan pariwisata Nganjuk. Melalui fotografi, sosialisasi bidang wisata Nganjuk akan lebih cepat dan tepat sasaran," ujarnya.
Supiyanto juga berpesan kepada para pemenang lomba fotografi, agar ikut secara aktif mempromosikan potensi wisata alam dan budaya Kabupaten Nganjuk.
"Para juara ini masih punya tanggung jawab untuk ikut menyosoliasiskan, minimal di komunitasnya masing-masing," imbuh Supiyanto.
Apalagi, lanjut Supiyanto, agenda budaya Siraman Sedudo tahun ini disebutnya paling sukses dan meriah, hingga bisa mendatangkan wisatawan mancanegara dan artis ibukota.
"Karena itu ke depan, lomba fotografi dan videografi untuk mengangkat potensi pariwisata Nganjuk akan terus diadakan. Kalau sekarang masih level kabupaten, tahun depan kami targetkan bisa diselenggarakan lomba fotografi tingkat nasional," pungkas Supiyanto.
(ds/ab/ads/2019)
0 komentar:
Post a Comment