Kondisi truk saat masih terbakar hebat di KM 669 Tol Nganjuk-Surabaya, Senin siang (2/11/2021)/ foto : potongan video amatir pengguna jalan tol |
Truk berbadan panjang itu diketahui bermuatan 39 unit sepeda motor, yang ikut ludes alias hangus. Peristiwanya sendiri terjadi sekitar pukul 13.00 WIB.
Kasatlantas Polres Nganjuk AKP Indra Budi Wibowo, melalui Kanit Lakalantas Iptu Sugino mengatakan, TKP kejadian di atas jalan tol termasuk wilayah Desa Pecuk, Kecamatan Patianrowo, Kabupaten Nganjuk.
Petugas Lakalantas Polres Nganjuk dan pemadam kebakaran saat melakukan penanganan di lokasi kejadian |
Menurut Sugino, truk bernopol L 9628 BS itu dikemudikan oleh Didik Hermawan, 39, warga Jalan Sawahliyo, gang 22, Kelurahan Jambatan Limo, Tambora, Jakarta Barat.
Adapun kronologi kejadiannya, lanjut Sugino, bermula saat Didik melajukan kendaraannya dari arah Nganjuk menuju Surabaya, atau dari barat ke timur.
"Di tengah perjalanan tersebut, pengemudi truk tiba-tiba melihat kepulan asap melalui kaca spion kanan. Diduga asapnya berasal dari salah satu sepeda motor yang diangkut," ujar Sugino.
Seketika itu Didik menghentikan kendaraan beratnya, dan cepat-cepat keluar dari kabin kemudi.
Ia kemudian melihat kobaran api di bagian bak truk yang berisi 39 unit sepeda motor. Dalam hitungan menit, kobaran api sudah menjalar ke puluhan motor lainnya, hingga menghanguskan seluruh bagian truk.
"Kejadian tersebut kemudian direspons oleh amggota yang menerima laporan, dengan mendatangi lokasi kejadian dan meminta bantuan unit pemadam kebakaran," lanjut Sugino.
Api yang menghanguskan truk bersama muatannya akhirnya berhasil dipadamkan kurang dari satu jam. Menurut Sugino, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Dari penyelidikan awal Sugino juga memperoleh informasi, bahwa puluhan motor yang diangkut truk tersebut terdiri dari berbagai jenis, yang merupakan motor paket ekspedisi.
"Penyebab pastinya masih dalam penyelidikan. Kerugian material ditaksir sekitar Rp 500 juta," pungkas perwira polisi berpangkat dua balok emas tersebut.
Panji LS/Rif
0 komentar:
Post a Comment