Sejumlah Jembatan Putus Diterjang Banjir, Wakil Ketua Komisi III DPRD Nganjuk Turun Tangan

Kondisi jembatan yang putus disertai longsor di Desa Ketandan, Lengkong, usai diterjang banjir bandang Selasa malam (11/1/2022)
Rabu 12 Januari 2022

matakamera, Nganjuk - Banjir bandang yang menerjang sejumlah lokasi di Kabupaten Nganjuk pada Selasa malam (11/1/2022), membawa dampak kerusakan bangunan fisik publik.

Di antaranya, beberapa jembatan yang ada di Desa Ketandan dan Desa Prayungan, Kecamatan Lengkong. Bangunan fisiknya ambrol hingga putus total karena dihantam air bah bercampur rumpun bambu.

Wakil Ketua Komisi III DPRD Nganjuk Fauzi Irwana pun turun tangan ke beberapa lokasi jembatan putus tersebut, pada Rabu pagi (12/1/2022). Didampingi pemerintah desa dan forpimcam setempat, Fauzi mengecek langsung seberapa parah kerusakan serta dampaknya terhadap warga sekitar.

Fauzi Irwana bersama pihak terkait saat mengecek langsung jembatan yang putus akibat banjir bandang di Desa Ketandan (11/1/2022)

"Jembatan putus disertai dengan longsor. Sudah tidak bisa dilewati, jadi harus diperbaiki total," ujarnya.


Dalam pengamatannya di salah satu lokasi, yakni di jembatan Desa Ketandan yang dialiri Sungai Jurang Dandang, kerusakannya bahkan berdampak pada sekitar 60 kepala keluarga (KK) yang terisolasi.

"Di lokasi kami langsung koordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk secepatnya bisa direkonstruksi," ujar wakil rakyat yang juga Ketua Partai Demokrat Nganjuk tersebut.

Kondisi jembatan di Desa Prayungan Lengkong juga ambrol dan rusak parah usai diterjang banjir

Ia menyebut saat itu juga langsung berkoordinasi dengan BPBD Nganjuk, Dinas PUPR Nganjuk dan Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi.


"Jembatan ini memang jembatan desa. Namun karena ini dampak dari bencana alam. Jadi kami upayakan agar perbaikan jembatan dianggarkan dari dana bencana alam dari pemerintah daerah," urai Fauzi.

Untuk diketahui, banjir bandang yang diawali hujan intensitas tinggi pada Selasa (11/1/2022) juga melanda sejumlah lokasi lain.

Di antaranya di kawasan Nganjuk kota, seperti RSUD Nganjuk dan kompleks Pasar Wage Nganjuk, hingga beberapa kecamatan lain seperti di Gondang dan Ngluyu. (Panji LS/Rif)







Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System