Jianto saat menerima SK penetapan sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Nganjuk di DPD Partai Gerindra Jatim (18/6/2022) |
SK tersebut diterima Jianto melalui DPD Partai Gerindra Jawa Timur. Adapun yang membubuhkan tandatangan di dalam dokumen tersebut adalah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ahmad Muzani.
Legislator asal Kecamatan Wilangan, Kabupaten Nganjuk itu menjelaskan, rekomendasi penetapan dirinya sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Nganjuk memang benar telah diterimanya langsung dari DPP Partai Gerindra, yang lantas ditindaklanjuti dengan diserahkannya SK melalui DPD Partai Gerindra Jawa Timur pada 18 Juni 2022.
Usai menerima amanah tersebut, Jianto menyatakan siap dan akan berusaha melaksanakan tugas-tugas partai dengan sebaik-baiknya.
Ia menyebut salah satu target kerjanya adalah menambah kursi Partai Gerindra di DPRD Nganjuk pada Pemilu 2024 mendatang. Serta, mendukung penuh Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra menjadi Presiden Republik Indonesia.
"Dan memang saat ini tahapan Pemilu 2024 sudah mulai berjalan. Jadi kami akan bekerja keras meningkatkan upaya pengkaderan, menambah kursi di DPRD dan memenangkan Bapak Prabowo menjadi Presiden RI pada Pilpres mendatang," ujar Jianto.
Untuk diketahui, pada acara penyerahan SK 18 Juni 2022 kemarin, Jianto menerimanya dari Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur Anwar Sadad, disaksikan Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur bidang OKK, Halim.
Di dalam SK tersebut tertulis susunan pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Nganjuk antara lain Jianto sebagai Ketua, lalu R Bambang Agus Hendro Wibowo sebagai Wakil Ketua Bidang OKK dan Mafud Al Khusairi sebagai Sekretaris.
"Kami mohon doa restu, semoga di masa kepengurusan ini Partai Gerindra khususnya di Kabupaten Nganjuk semakin berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat," pungkas Jianto.
Rif/Nji
0 komentar:
Post a Comment