Masjid Sabilillah Malang Kembali Raih Penghargaan Terbaik Nasional 2022

Masjid Sabilillah Malang didirikan pada tahun 1977 oleh KH Masjkur dan KH Tolchah Hasan beserta tim
Jumat 1 Juli 2022

matakamera, MalangMasjid Sabilillah Malang kembali meraih penghargaan sebagai masjid besar terbaik nasional penilaian Dewan Masjid Indonesia ( DMI ) tahun 2022. 

Penghargaan ini memperkuat reputasi kemajuan Masjid Sabilillah Malang yang didirikan oleh Pahlawan Nasional KH Masjkur, KH M Tolchah Hasan dan tim tahun 1977 ini sebagai masjid Percontohan Paripurna Nasional versi Kementerian Agama tahun 2016.

Apa yang menjadi kunci keberhasilannya. Salah satunya adalah kuatnya manajemen masjid, dikelola oleh para masyayich dan profesional permasjidan yg berkhidmad dg tagline  "masjid yang sejahtera dan mensejahterakan", serta tagline "masjid bukan hanya pusat peribadatan namun sebagai pusat peradaban".

Prof M. Mas'ud Said sebagai salah satu Ketua Yayasan Bidang Sosial menjelaskan bahwa Masjid di lingkungan 8000 meter2 di tengah Kota Malang menghidupkan majelis majelis ilmu dan unit unit kerja yg dikelola Yayasan dan sub unit secara profesional.

Di bidang pendidikan SD Islam Sabilillah Malang, SMP Islam Sabilillah, SMA Islam Sabilillah adalah lembaga pendidikan yg maju dg kurikulum terintegrasi keilmuan, skill dan ke Islaman serta pendidikan karakter yg kuat

Di bidang sosial Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh ( LAZIS Sabilillah ), Minimarket, Poliklinik Sabilillah Medical Centre, Unit Usaha Minimarket, Koperasi Sabilillah, dan 56 binaan masjid mushallah sekitar, 67 TPQ di sekitar masjid yang masuk dalam binaan LAZIS Sabilillah mengihdupkan manfaat masjid di masyarakat.

Rif/Nji
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System