DR Himawan Estu Bagijo adalah Kepala Disnakertrans Pemprov Jatim yang mendapat amanah tambahan sebagai Pj Sekda Nganjuk, sejak Senin (28/11/2022) |
Pelantikan tersebut sesuai dengan SK Gubernur Jawa Timur nomor 821.2/8621/204/2022. Di mana, Himawan resmi mendapat tugas tambahan sebagai Pj Sekda Nganjuk mulai 28 November 2022 hingga tiga bulan ke depan, atau setelah ada sekda definitif.
Usai pelantikan, Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi mengatakan, penunjukan Pj Sekda Nganjuk oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa agar tidak ada hambatan dalam pemerintahan di daerah. Terutama terkait pelaksanaan anggaran akhir tahun yang harus dilakukan penjabat Sekda.
DR Marhaen Djumadi menyalami DR Himawan Estu Bagijo usai pelantikan di Pendopo KRT Sosrokoesoemo Pemkab Nganjuk, Senin (28/11/2022) |
"Apalagi kami masih sebagai Plt Bupati sehingga lebih baik dalam pelaksanaan anggaran kalau Sekda dipegang oleh Pj. Itu pertimbangan Ibu Gubernur Jatim menunjuk pak Himawan sebagai Pj Sekda Nganjuk," kata Marhaen, Senin (28/11/2022).
Dijelaskan Marhaen, banyak tugas yang harus diselesaikan Pj Sekda Nganjuk yang baru dilantik di akhir tahun 2022 ini. Di antaranya terkait serapan anggaran, MCP (Monitoring Center For Prevention) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), evaluasi internal terkait banak hal dalam rangka Reformasi Birokrasi, mengawal pengisian jabatan enam Kepala OPD, mengawal selesai Sekda Nganjuk definitif dan sebagainya.
"Jadi banyak pekerjaan rumah (PR) bagi Pj Sekda di Kabupaten Nganjuk ini yang harus diselesaikan. Dan kami pun optimis dengan pengalaman Pj Sekda Nganjuk mampu menyelesaikan target-target tersebut, apalagi beliaujuga menjabat Kadis Nakertrans Jatim dan mantan Pj Sekda kabupaten Mojokerto," ucap Marhaen.
Sementara Himawan mengatakan, tugas sebagai Pj Sekda akan langsung menindaklanjuti apa yang menjadi arahan Pl Bupati Nganjuk. Dan yang terpenting yakni menyelesaikan seleksi Sekda Nganjuk definitif, karena nantinya yang akan membawa Pemda Nganjuk ke arah pembangunan yang lebih jelas dan baik.
"Oleh karena itu, kami akan selesaikan tugas seleksi Sekda Definitif terlebih dahulu karena paling penting bagi kami sebagai Pj Sekda Nganjuk," kata Himawan.
Selain itu, ungkap Himawan, pihaknya juga akan mengawal dan menyelesaikan pelaksanaan lelang terbuka atau open bidding pejabat eselon II atau Kepala Dinas OPD, menuntaskan serapan bantuan keuangan pusat maupun APBD dan ditargetkan 10 Desember seluruh proses SPJ (Surat Pertanggung Jawaban) sudah masuk ke ruang Pj Sekda untuk difinalisasi laporannya.
"Untuk itu, kami mohon dukungan semuanya dan mulai besok atas seizin bapak Plt Bupati akan langsung gaspol menggelar rakor untuk lihat serapan anggaran. Dan MCP KPK terkait faktor nilai apa saja yang masih turun dan harus dikejar, dan yang pasti tidak ada waktu luang bagi kami di sini," tegasnya.
Dan pesan Gubernur Jatim atas penunjukanya sebagai Pj Sekda Nganjuk, tambah Himawan, Sekda itu seperti sekretaris pemerintahan sehingga harus terus di kantor dan tidak boleh pergi kemana-mana. Selesaikan administrasi tepat waktu sebagai pejabat tertinggi administrator di Pemkab Nganjuk.
"Tetapi izinkan kami pagi sampai siang menjalankan tugas sebagai Kadisnaker Jatim dan siang sampai malam menjalankan tugas Pj Sekda di Nganjuk. Dan ini sudah menjadi resiko sebagai ASN yang mendapat tugas dan amanah dari Kepala Daerah Jawa Timur," tukas Himawan.
Rif/ads/Nji
0 komentar:
Post a Comment