Jumat 8 Desember 2023NGANJUK, matakamera.net - Pj Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna memimpin High Level Meeting terkait inflasi daerah, Rabu (6/12/2023), di Ruang Rapat Roro Kuning Pemkab Nganjuk.
Meeting dihadiri perwakilan Bank Indonesia - Kediri, Bulog Sub. Divre. V Kediri, BPS Nganjuk, Disperindag beserta anggota TPID.
Sri Handoko mengatakan, inflasi menjadi atensi seluruh pihak, termasuk perhatian serius Menteri Dalam Negeri, seperti arahan langsung Mendragri Tito Karnavian pada Rakor terakhir di Jakarta. Inflasi year on year mencapai 2,8 %, dan bulan ini ada kenaikan 0,8 %. Makanan, minuman, dan tembakau menyokong 1,3 % secara nasional, Jatim menjadi 10 provinsi tertinggi inflasi gabungan kab/kota year on year sebesar 3,24 %.
"Sebagai acuan Wilayah Kediri mencapai angka inflasi 3.06 %. Yang menarik angka inflasi kali ini tidak hanya di sumbang dari komoditas beras semata. Akan tetapi ada beberapa komoditas seperti gula pasir cukup menyumbang angka inflasi di periode November 2023, berikutnya minyak goreng, cabai rawit, telor ayam. Terjadi kenaikan harga beras medium di Pasar Pantau Sukomoro pada Bulan November sampai Desember tahun 2022. Pada bulan November 2023 harga beras medium relatif stabil yaitu Rp 12 ribu," terang Sri Handoko.
Sri menilai perlu kewaspadaan terhadap kenaikan harga pada bulan Desember 2023. Harga Gula Pasir di Pasar Sukomoro periode bulan November 2023 dibanding bulan yg sama tahun 2022 mengalami peningkatan karena memang ada penetapan harga baru dari BAPENAS. Cabai merah, cabai rawit juga menyumbang inflasi tinggi. Sedangkan minyak goreng, telor, daging ayam relatif stabil dalam menghadapi Nataru.
"Kami akan lebih intensif mengantisipasi lonjakan angka inflasi, meski Nganjuk secara nasional tidak menyumbang angka terlalu signifikan," pungkas Sri Handoko.
Rif/Pas/2023/Adv
Home
Berita
Bupati Nganjuk
Ekonomi
Regional
Pj Bupati Nganjuk Pimpin High Level Meeting Pengendalian Inflasi Daerah 2023
- Blogger Comment
- Facebook Comment
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar:
Post a Comment