Dinas PUPR Nganjuk Gerak Cepat Perbaiki Jalan Rusak di Ruas Sawahan-Gedangkluthuk

Kondisi ruas jalan Sawahan-Gedangkluthuk sebelum (kiri) dan saat (kanan) diperbaiki oleh Tim URCPJ Lobersanget Dinas PUPR Nganjuk, Selasa (30/4/2024)
Rabu 1 Mei 2024

NGANJUK, matakamera.net - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Nganjuk kembali melaksanakan perbaikan jalan di wilayah kerja URCPJ Lobersanget. Tepatnya di Ruas Jalan Sawahan-Gedangkluthuk, Desa/Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk, Selasa (30/4/2024).

Kepala Dinas PUPR Nganjuk Gunawan Widagdo mengatakan, kegiatan perbaikan jalan ini merupakan program Reaksi Cepat Penanganan Jalan dan Jembatan (Sipat Pejatan), dengan lokasi di Desa/Kecamatan Sawahan, ruas jalan Sawahan-Gedangkluthuk.

"Perbaikan di ruas Sawahan-Gedangkluthuk dikerjakan oleh Tim 1 URCPJ Lobersanget Dinas PUPR Kabupaten Nganjuk," kata Gunawan Widagdo, Rabu (1/5/2024).

Gunawan menjelaskan, kondisi ruas jalan sebelum dilakukan perbaikan dalam keadaan rusak dan berlubang. Adapun penanganan perbaikannya menggunakan lapen.

Kepala Desa Sawahan Harmadi mengapresiasi respons cepat Dinas PUPR Nganjuk atas keluhan warga terkait beberapa titik yang mengalami kerusakan, di ruas jalan Sawahan-Gedangkluthuk.

"Akses jalan ini merupakan jalan utama warga untuk ekonomi, pendidikan, kesehatan dan lainnya. Jalan ini banyak dilalui penggunanya sehingga warga menyampaikan kepada pemdes untuk perbaikan. Kami kemudian berkoordinasi dengan Dinas PUPR Nganjuk dan Alhamdulillah ada realisasi untuk perbaikan," tukas Harmadi.

Rif/Pas/adv/2024
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System