Peringati HANI 2024, BNN Kabupaten Nganjuk Kampanyekan Nganjuk Bersih Narkoba Bersama Insan Pendidikan

Kepala BNNP Jatim, Kepala BNNK Nganjuk, Sekda Nganjuk bersama para kepala sekolah pelopor SMP Bersinar saat peringatan HANI 2024 di Pendopo KRT Sosro Koesoemo, Kamis (20/6/2024)
Kamis 20 Juni 2024

NGANJUK, matakamera.net - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Nganjuk menggelar Seremonial Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) tahun 2024, di Pendopo KRT Sosro Koesoemo Pemkab Nganjuk, Kamis (20/6/2024). Di mana, acaranya dihadiri langsung oleh Kepala BNN Provinsi Jatim Brigjen Muhammad Aris Purnomo.

Peringatan ini juga dihadiri oleh Kepala BNN Kabupaten Nganjuk AKBP Lilik Dewi Indarwati AmK, SH, MH, jajaran Forkopimda Nganjuk, para kepala OPD dan instansi vertikal serta Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Kabupaten Nganjuk.

Kepala BNN Kabupaten Nganjuk AKBP Lilik Dewi Indarwati mengatakan, dalam seremonial Peringatan HANI 2024 ini pihaknya bekerjasama dengan Pemkab Nganjuk dan MKKS SMP Negeri Kabupaten Nganjuk.

Kepala BNNK Nganjuk AKBP Lilik Dewi Indarwati menyerahkan piagam SMP Bersinar di momen Peringatan HANI 2024

"Dalam rangkaian peringatan HANI tahun 2024 ini, BNNK Nganjuk juga mencanangkan 2 Desa Bersinar dan 54 SMP Bersinar," terang AKBP Dewi.


Menurut AKBP Dewi, Peringatan HANI 2024 ini juga digunakan sebagai momentum pergerakan bersama dari seluruh komponen masyarakat. Yakni, bersama-sama berkomitmen melawan penyalahgunaan narkoba di Bumi Anjuk Ladang Bersinar.

“Peringatan HANI ini bertujuan untuk memperkuat kerjasama lintas elemen di Kabupaten Nganjuk, serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya narkoba,” ucapnya.

Seluruh peserta dan tamu undangan juga mendapatkan 'suntikan' semangat dan motivasi untuk melawan penyalhgunaan narkoba dari dr. Agus Ali Fauzi PGD. Pall. Med (ECU), yang dihadirkan khusus oleh BNN Nganjuk sebagai keynote speaker.

Kepala BNNP Jatim Brigjenpol Drs. Muhammad Aris Purnomo hadir langsung dalam peringatan HANI 2024 di Pendopo Pemkab Nganjuk

Dalam kesempatan yang sama, BNN Kabupaten Nganjuk melaksanakan Kampanye Anti Narkoba di depan 500 orang peserta dan tamu undangan dari berbagai elemen. Di antaranya pejabat pemerintahan, tokoh masyarakat, guru hingga para pelajar.


Rangkaian kampanye diawali dengan Deklarasi Anti Narkoba yang dilaksanakan oleh seluruh undangan, dipimpin oleh Ketua MKKS SMP Negeri Kabupaten Nganjuk.

"Dari kampanye ini diperoleh komitmen lawan narkoba dari seluruh insan Pendidikan di Kabupaten Nganjuk," pungkas AKBP Dewi.

Rif/Pas/2024
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System