MD KAHMI Nganjuk Nobar Film Lafran, Kisahkan Perjuangan Tokoh Nasional Pendiri HMI

Senin 15 Juli 2024

NGANJUK, matakamera.net - Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Nganjuk menggelar acara Nonton Bareng Film Lafran di Bioskop NSC, Loceret, Nganjuk pada Minggu (14/7/2024).

Lafran Pane merupakan Tokoh Nasional yang juga pendiri HMI. Perjuangan Lafran Pane memperjuangkan nilai-nilai ke-islaman dan ke-Indonesiaan dirasa perlu oleh Kahmi Nganjuk menggelar acara tersebut.

Yodi Qoirawan Kordinator Presidium MD Kahmi berharap film tersebut bisa menjadi refleksi untuk membangkitkan semangat kader HMI Nganjuk.

"Bahwa Kakanda Lafran Pane tidak hidup dengan dinamika biasa saja. Kader HMI di mana pun harus penuh perjuangan seperti para pendahulunya," beber Yodi.

Menambahkan, Lafran Pane mendirikan HMI pada 5 Februari 1947 di mana Indonesia memasuki masa mencari jati diri.

Berbagai konsep berbangsa dan bernegara bermunculan dan banyak dibicarakan oleh akademisi dan tokoh bangsa.

Lafran Pane melihat ada celah perpecahan dalam pola fikir masyarakat yang dinilai membuat masyarakat lambat untuk maju, bahkan berpotensi memecah-belah.

"Film Lafran Pane ini fungsinya mengenalkan HMI dengan cara yang mudah difahami masyarakat umum," kata Zen Asyrofi, Ketua Pelaksana acara Nobar.

Acara tersebut dihadiri puluhan Kader HMI dan Kahmi Nganjuk, juga mengundang perwakilan Mahasiswa di Nganjuk, dan tokoh-tokoh organisasi masyarakat.

Rif/Pas/2024
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System