Blusukan ke Pasar Wage, Bunda Ita-Mbak Zuli Dengarkan Curhat Pedagang

Cabup-Cawabup Nganjuk nomor urut 2, Bunda Ita dan Mbak Zuli mendengarkan langsung curhat dan aspirasi pedagang Pasar Wage, Jumat pagi (27/9/2024)
Jumat 27 September 2024

NGANJUK, matakamera.net - Pasangan Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Nganjuk nomor urut 2, Ita Triwibawati dan Zuli Rantauwati kompak blusukan ke Pasar Wage Nganjuk, Jumat pagi (27/9/2024).

Begitu datang ke lokasi, Bunda Ita dan Mbak Zuli, sapaan akrab duo srikandi tersebut langsung mendapat sambutan hangat para pedagang dan pengunjung emak-emak. Mereka bergantian bersalaman dengan Bunda Ita dan Mbak Zuli, saat berjalan menyusuri lorong lapak pedagang.

Bunda Ita dan Mbak Zuli sengaja mendatangi pasar di masa awal kampanye Pilkada Nganjuk ini, untuk berdialog dan menampung aspirasi dari para pedagang. Dengan harapan, ketika terpilih menjadi Bupati-Wakil Bupati Nganjuk 2024-2029 nanti, Bunda Ita dan Mbak Zuli bisa langsung fokus bekerja mewujudkan aspirasi-aspirasi tersebut.

Cabup Bunda Ita saat berdialog dengan emak-emak pedagang Pasar Wage Nganjuk, Jumat pagi (27/9/2024)

Saat berkeliling di dalam area Pasar Wage, Bunda Ita dan Mbak Zuli menyapa para pedagang dan pengunjung pasar sambil berdialog langsung. Mereka mendengarkan curhatan, aspirasi, serta harapan pedagang terkait perbaikan infrastruktur pasar, kemudahan permodalan, dan peningkatan daya beli masyarakat.


Siti, pedagang pracangan Pasar Wage mengungkapkan harapannya agar pengelolaan pasar lebih diperhatikan dan fasilitas seperti sanitasi diperbaiki. "Kami sangat membutuhkan perhatian, terutama di masa pasca-pandemi ini. Banyak pedagang yang kesulitan bangkit karena daya beli masyarakat yang menurun," ujar Siti.

Merespons keluhan tersebut, Cabup Bunda Ita menyebut jika terpilih menjadi Bupati Nganjuk nanti, ia akan memprioritaskan infrastruktur pasar dan memberi dukungan penuh kepada para pedagang. Menurutnya, pasar tradisional adalah salah satu tulang punggung ekonomi lokal yang harus diperkuat.

Cawabup Mbak Zuli saat menghampiri pedagang pisang di Pasar Wage Nganjuk

Bunda Ita juga menegaskan bahwa jika terpilih nanti, program-program pemberdayaan ekonomi akan difokuskan untuk mendorong UMKM dan meningkatkan akses permodalan.


"Kami datang ke Pasar Wage bukan hanya untuk berkampanye. Tapi juga ingin memastikan bahwa suara pedagang dan masyarakat Nganjuk didengar. Pembangunan pasar yang lebih baik akan kami wujudkan agar kesejahteraan pedagang bisa meningkat," ungkap Ketua TP PKK Nganjuk 2008-2017 tersebut.

Cawabup Mbak Zuli menambahkan, pedagang pasar tradisional seperti di Pasar Wage ini merupakana salah satu pondasi penting perekonomian Kabupaten Nganjuk. Karena itulah, pedagang pasar tradisional menjadi jujukan pertama untuk didatangi dan didengar aspirasinya.

"Insya Allah Bunda Ita dan Mbak Zuli akan selalu istiqomah bersama-sama para pedagang pasar tradisional," tukas Mbak Zuli.

Rif/Pas/2024
Share on Google Plus

About matakamera.net

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment

Comments System